Arsip: cari seperti mesin google

more 18 years ago
adit4it
Aku Pake script beginian untuk search. namun ketika nama bukunya: Aplikasi Sistem Delphi.
trus di search dengan kata Aplikasi Sistem dia keluar apa yang ada di database. Tapi ketika aku masukkan Aplikasi Delphi ga keluar sama sekali. ada yang tau salahnya dimana?
Aku pake Interbase.
[list=]procedure TForm1.Button1Click(Sender: TObject);
var
nama_buku:string;
begin
nama_buku:=uppercase(edit1.Text);
dm.ibquery1.Close;
dm.ibquery1.SQL.Clear;
dm.ibquery1.SQL.Add('select * from jual where nama_buku like ''%'+nama_buku+'%''');
dm.ibquery1.Open;
dm.ibquery1.close;
dm.ibquery1.Open;
end;[/list]
Thanks Regards...[/list]

more 18 years ago
Rogeb_Shewrite
hah hari gini pake interbase...... :shock: Tapi gak papa jangan berkecil hati, coba pak adit pake contain ajah.......... :idea: coba yah coba

more 18 years ago
adit4it
@Rogeb_Shewrite: hah hari gini pake interbase...... :shock:Yah maklum nih Mas Rogeb, ini tugas kuliah yg diharuskan pake Interbase. Jadi mau gimana lagi.
@Rogeb_Shewrite: ...pake contain ajah..contain gimana Mas...
@Rogeb_Shewrite: coba pak adit...waduh jangan panggil Pak donk Mas. Belum tua nih.... he...he....

more 18 years ago
Rogeb_Shewrite
hehe sorry nih kirain Pak .... mas toh ....... mas adit kan pake like, nah cobain contain.BTW.. Kuliah dimana mas adit kok masih pake interbase gak pake fb, hiks.... :mrgreen:

more 18 years ago
cyber_hecker
kalo pada bagian
dm.ibquery1.SQL.Add('select from jual where nama_buku like ''%'+nama_buku+'%''');
diganti dengan
dm.ibquery1.SQL.Add('select from jual where nama_buku like '+QuotedStr('%'+nama_buku+'%'));
gimana hasilnya ?
more 18 years ago
ImanD
@adit4it
trouble dari listing mas yaitu hasil pencarian yang akan didapatkan jika masukan "Aplikasi Delphi" adalah tidak ada karena Query akan mencari data jika terdapat data yang %Aplikasi Delphi%.
misal:
Aplikasi Borland Delphi
Aplikasi Bla..bla Delphi
Aplikasi Delphi tujuh
Bla..bla Aplikasi Delphi tujuh
maka akan dihasilkan data
Aplikasi Delphi tujuh
Bla..bla Aplikasi Delphi tujuh
jadi itulah masalahnya. klo pengen seperti google tinggal di split per kata az dengan memakai OR
misal
jika yang ingin dicari "Aplikasi Delphi" maka :
with dm.ibquery1 do
begin
Close;
SQL.Clear;
SQL.Add('SELECT * FROM jual WHERE nama_buku LIKE '+QuotedStr('%Aplikasi%')+' OR nama_buku LIKE '+QuotedStr('%Delphi%'));
Open;
end;
catatan u/ var nama_buku untuk dimasukkan ke sql lebih baik dibuat fungsi untuk split kata berdasarkan spasi.
more 18 years ago
adit4it
Waduh tapi kok masih belum bisa ya mas2. aku udah pake
dm.ibquery1.SQL.Add('select * from jual where nama_buku like '+QuotedStr('%'+nama_buku+'%'));
atau scripnya Mas ImanD.
Tapi ketika aku masukkan Aplikasi Delphi masih ga muncul tuh Mas.
Gimana ya???

more 18 years ago
ZeAL
Yup.. setuju sama ImanD..
Kayaknya enakan dipecah dulu deh nama bukunya menjadi token2 terpisah berdasarkan karakter spasi...
Yang ada dipikiran gue nih (berhubung dulu pernah bikin, tapi pake PHP)..
1. Trim dulu karakter spasi di depan dan dibelakang variabel nama_buku
2. pecah tiap kata dari variabel nama_buku berdasarkan karakter spasi ke dalam variabel array..
misal: "ini ibu budi", jadinya: data[0] = "ini", data[1] = ibu", data[2] = "budi"
3. Pake iterasi, rangkai sebuah query berdasarkan data
misal : 'select * from jual where nama_buku like "%' + QuotedStr(data[0]) + '%" AND nama_buku like "%' + QuotedStr(data[1]) + '%" AND nama_buku like "%' + QuotedStr(data[2]) + '%" ';
Kalo script dari ImanD gak jalan, coba rubah OR jadi AND... trus kalo masih gak jalan juga, coba ganti dari ... LIKE %'+QuotedStr('Aplikasi') + '% OR ...
Kalo masih gak jalan juga, mendingan berlibur dulu.. refreshing.. hehehe..

more 18 years ago
jrp
Saran Pak Zeal untuk memecah kalimat menjadi kata-kata (token) berdasarkan karakter spasi memang lumrah dilakukan oleh search engine. Biasanya diwujudkan dengan minimal 2 tabel yg terhubung. Tabel yg pertama (parent) untuk menyimpan kalimat secara utuh, yg kedua (child) untuk menyimpan token/keyword. Tabel2 itu sederhana saja strukturnya. Jika anda butuh contoh, coba anda kunjungi http://www.databaseanswers.org/ Kalau tidak salah ingat disana ada contoh rancangan databasenya.
Sebelum kalimat dipecah, biasanya dilakukan normalisasi, yaitu membuat kalimat menjadi bentuk standar sebelum pengolahan selanjutnya. Contoh proses normalisasi misalnya mengubah kalimat menjadi huruf besar, menghilangkan tanda baca, dsb. Sejauh mana normalisasi dilakukan tergantung kepada algoritma pencarian / matching yang akan anda gunakan selanjutnya. Yang harus diingat bahwa cara normalisasi yang sama juga harus dikenakan pada kalimat pencarian (query) yg diketikkan user.
Setelah kalimat melalui tahap normalisasi, kemudian kalimat dipecahkan menjadi token2 dan disimpan pada tabel child, maka anda dapat melanjutkan proses yg spesifik dengan algoritma pencarian yg anda lakukan.
Jika anda tidak menggunakan algoritma pencarian tertentu, maka anda dapat langsung melakukan pencarian dengan melakukan select pada tabel child yg secara prinsip mirip dengan saran dari pak ImanD. Hasilnya adalah key dari record pada tabel parent yg mengandung kata kunci tersebut.
Selamat mengerjakan tugas. BTW, untuk topik skripsi/disertasi/thesis, algoritma cari-mencari & ranking hasil pencarian adalah topik yg "hot". Ingat bahwa Google sendiri berawal dari thesis PhD. Tapi topiknya silahkan cari sendiri di Google ya... :wink:
jrp

more 18 years ago
ImanD
@adit4it
program yang aku bikin ditempatku jalan lhoooo.
ya udah tuk test coba bikin aplikasi simple az.
perintahnya samain dengan diatas. klo ga jalan kemungkinan perintahnya beda dengan yang aku buat.
cobain yaaaa.
more ...
reply |
Report Obsolete
AI Forward

🚀 We're thrilled to partner with Alibaba Cloud for "AI Forward - Alibaba Cloud Global Developer Summit 2025" in Jakarta! Join us and explore the future of AI. Register now:
https://int.alibabacloud.com/m/1000400772/
#AlibabaCloud #DeveloperSummit #Jakarta #AIFORWARD
Last Articles
Last Topic
- PascalTalk #6: (Podcast) Kuliah IT di luar negeri, susah gak sih?
by LuriDarmawan in Tutorial & Community Project more 4 years ago - PascalTalk #5: UX: Research, Design and Engineer
by LuriDarmawan in Tutorial & Community Project more 4 years ago - PascalTalk #4: Obrolan Ringan Seputar IT
by LuriDarmawan in Tutorial & Community Project more 4 years ago - PascalTalk #2: Membuat Sendiri SMART HOME
by LuriDarmawan in Tutorial & Community Project more 4 years ago - PascalTalk #3: RADically Fast and Easy Mobile Apps Development with Delphi
by LuriDarmawan in Tutorial & Community Project more 4 years ago - PascalTalk #1: Pemanfaatan Artificial Intelligence di Masa Covid-19
by LuriDarmawan in Tutorial & Community Project more 4 years ago - Tempat Latihan Posting
by LuriDarmawan in OOT more 5 years ago - Archive
- Looping lagi...
by idhiel in Hal umum tentang Pascal Indonesia more 12 years ago - [ask] koneksi ke ODBC user Dsn saat runtime dengan ado
by halimanh in FireBird more 12 years ago - Validasi menggunakan data tanggal
by mas_kofa in Hal umum tentang Pascal Indonesia more 12 years ago
Random Topic
- Help buat program internet pakai delphi ?....
by putu_niki in Tip n Trik Pemrograman more 18 years ago - Secepat apa dan kuat yang mana ???? tanya ken....apaaaa
by Manz in OOT more 18 years ago - aplikasi dengan db mysql
by skeith in Tutorial & Community Project more 14 years ago - bertanya: cara memecah LOC dan unit*.pas
by nekok in Tip n Trik Pemrograman more 14 years ago - Menggambar control langsung ke bitmap, mungkinkah ?
by kenjiro in Tip n Trik Pemrograman more 16 years ago - Tentang Morfix?
by banja in Web Programming more 15 years ago - Koneksi paradox tanpa alias
by jack187 in Paradox more 18 years ago - DownLoad Delphi 3
by kangiwan in Hal umum tentang Pascal Indonesia more 15 years ago - mohon pencerahannya..
by afre_N in Tip n Trik Pemrograman more 17 years ago - instalasi 3rd komponen
by grounders in Hal umum tentang Pascal Indonesia more 19 years ago